Rabu, 28 Maret 2012

25 Tim Adu Kreasi di pta Menu Non BerasGelar Ci

WONOGIRI, (TRIBUNEKOMPAS)
By: Wiwik Priyanto.


- Sebanyak 25 tim dari seluruh kecamatan di Kabupaten Wonogiri Rabu (28/3) di Pendopo Rumah Dinas Bupati mengadu kreasi dalam menciptakan menu makanan berbahan baku non beras.

Masing-masing tim hanya diperkuat 4 (empat) orang perempuan. Mereka merupakan para kader PKK pilihan dari setiap kecamatan.

Ketua Panitia kegiatan Ny. Budisena menuturkan gelaran ini merupakan hasil kerja bareng dengan Kantor Ketahanan Pangan Kabupaten Wonogiri. “ Sesuai judulnya yaitu kreasi cipta menu catur warga, maka pesertanya untuk setiap tim ya hanya empat orang tidak boleh lebih “.

Dipilihnya menu dengan bahan baku non beras lanjut dirinya adalah untuk memasyarakatkan penganekaragaman makanan. Sehingga tidak tergantung dari beras saja. Terlebih saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat tengah mengupayakan peningkatan konsumsi wonocaf (Wonogiri cassava modified) atau tepung dari hasil fermentasi singkong.

Seperti yang ditunjukkan tim kecamatan Selogiri. Kontingen ini menampilkan kreasi aneka lauk dengan bahan ikan dan hasil olahan kedelai. Diwujudkan dengan sajian Otak-otak Nila dan Rolade Tahu. Sedangkan ada tim yang menyuguhkan menu ubi rambat yang diolah menjadi kue lapis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar